Tiga Langkah Menerbitkan Buku Sendiri

Bagaimana cara menerbitkan buku?
Pertanyaan tersebut sering kali ditanyakan baik oleh para penulis, peneliti, guru, dosen atau kalangan akademisi secara umum.
Jawaban tersebut sangat mudah dan gampang! Dari saking mudahnya, kalian cukup duduk manis sebagaimana Bos Besar, mengatakan apa keinginan kalian, maka tulisan kalian akan segera terbit menjadi sebuah buku resmi ber-ISBN Perpusnas.
Benarkan bisa demikian? Tentu saja iya!
Jika kalian menyadari bahwa zaman saat ini berbeda dengan zaman sebelum teknologi berkembang pesat. Apa saja yang kita inginkan, serba mudah diwujudkan, yang penting kita mau saja. Kalau kata orang yang sedang dirundung kasmaran, “Asal jangan minta bulan dan bintang. Apapun yang kau mau, pasti kuwujudkan!”
Betul sekali! Sekarang ini sesuatu yang awalnya sulit dan rumit, dapat disulap menjadi serba mudah. Termasuk menerbitkan buku.
Barangkali tahun 90-an orang sulit sekali menerbitkan tulisannya menjadi buku. Tetapi, sekarang sudah tidak lagi. Alasannya cukup banyak, salah satunya bisa karena tuntutan zaman, sehingga manusia harus produktif dibuktikan dengan karya yang sudah diterbitkan. Atau karena kebutuhan masyarakat terhadap perkembangan ilmu pengetahuan, sehingga tulisan-tulisan hasil reset dan penelitian penting dipublikasikan supaya dapat dibaca oleh orang lain.
Baiklah, kita lupakan sejenak soal itu. Kita akan bahas bagaimana cara menerbitkan buku yang katanya super mudah dan gampang itu?
Langsung saja, seperti ini langkah-langkah yang perlu kalian lakukan.
- Menyiapkan draf/tulisan yang akan diterbitkan menjadi sebuah buku. Bisa karya fiksi (cerpen, puisi, novel, naskah drama, dsb) atau karya ilmiah (hasil riset/penelitian, baik skripsi, tesis dan disertasi). Tulisan tersebut lengkapi dengan Judul, Kata Pengantar, Daftar Isi, Daftar Rujukan bila ada dan Biodata Penulis. Catatannya satu, karya tersebut asli karya sendiri atau kelompok. Bukan plagiat atau jiblakan milik orang lain.
- Menentukan spesifikasi rencana buku yang diinginkan. Misalanya, bukunya ketika terbit nanti akan dibuat dengan ukuran 14×20 cm / 13×19 cm, sesuai selera kalian; kertasnya mau pakai bookpaper/hvs; teks/tulisannya mau hitam putih atau pakai warna; jenis kertas cover yang diinginkan mau softcover atau hardcover. Jika sudah punya ketentuan tersebut, langsung ke langkah ke-3.
- Silakan hubungi nomor kontak kami dan menyampaikan maksud tujuannya untuk menerbitkan buku dengan menyertakan spesifikasi yang sudah ditentukan tadi. Kami akan segera mengkonfirmasi lebih lanjut terkait estimasi pengerjaan dan biayanya. Tentunya kami akan membantu hal-hal teknis seperti mendesain isi buku, membuat cover, pengurusan ISBN, bahkan melakukan promosi penjualan bukunya ketika sudah terbit.
Bagaimana dengan Biaya Penerbitan Buku
Untuk biaya menerbitkan buku secara mandiri (self publishing) besaran biayanya ditentukan dengan spesifikasi buku. Seberapa tebal halaman buku setelah dilayout, ukuran buku yang diinginkan, jenis kertas yang akan dipakai dan jumlah yang akan diterbitkan.
Spesifikasi tersebut sebagai acuan kami dalam menghitung besaran biaya penerbitan. Yang penting menjadi catatan adalah semakin banyak jumlah buku yang akan diterbitkan, hitungan harga akan menjadi lebih murah.
Sebagai acuan harga, kalian bisa melihat paket penerbitan yang kami tawarkan dengan mengunjungi link berikut ini. Klik di sini
Bagaimana, cukup mudah kan..!